Selasa, 29 November 2011

CINTA

Cinta adalah sebuah emosi dari kasih sayang yang kuat dan ketertarikan pribadi. Dalam konteks filosofi cinta merupakan sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih dan kasih sayang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, memberikan kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apapun yang diinginkan objek tersebut.

Senin, 28 November 2011

SAHABAT SEJATI

Apa yang kita alami demi teman kadang-kadang melelahkan dan menjengkelkan, tetapi itulah yang membuat persahabatan mempunyai nilai yang indah.

Persahabatan sering menyuguhkan beberapa cobaan,
tetapi persahabatan sejati bisa mengatasi cobaan itu
bahkan bertumbuh bersama karenanya…

Persahabatan tidak terjalin secara otomatis tetapi membutuhkan proses yang panjang seperti besi menajamkanbesi, demikianlah sahabat menajamkan sahabatnya. Persahabatan diwarnai dengan berbagai pengalaman suka dan duka, dihibur-disakiti, diperhatikan-dikecewakan, didengar-diabaikan, dibantu-ditolak, namun semua ini tidak pernah sengaja dilakukan dengan tujuan kebencian.

Seorang sahabat tidak akan menyembunyikan kesalahan untuk menghindari perselisihan, justru karena kasihnya ia memberanikan diri menegur apa adanya.

Sahabat tidak pernah membungkus pukulan dengan ciuman,
tetapi menyatakan apa yang amat menyakitkan

dengan tujuan sahabatnya mau berubah.

Proses dari teman menjadi sahabat membutuhkan usaha pemeliharaan dari kesetiaan, tetapi bukan pada saat kita membutuhkan bantuan barulah kita memiliki motivasi mencari perhatian, pertolongan dan pernyataaan kasih dari orang lain, tetapi justru ia beriinisiatif memberikan dan mewujudkan apa yang dibutuhkan oleh sahabatnya.


Kerinduannya adalah menjadi bagian dari kehidupan sahabatnya,
karena tidak ada persahabatan yang diawali dengan sikap egoistis.
Semua orang pasti membutuhkan sahabat sejati,
namun tidak semua orang berhasil mendapatkannya.
Banyak pula orang yang telah menikmati indahnya persahabatan,

namun ada juga yang begitu hancur karena dikhianati sahabatnya.

Beberapa hal seringkali menjadi penghancur persahabatan antara lain :
1. Masalah bisnis UUD (Ujung-Ujungnya Duit)
2. Ketidakterbukaan
3. Kehilangan kepercayaan
4. Perubahan perasaan antar lawan jenis
5. Ketidaksetiaan.
Tetapi penghancur persahabatan ini telah berhasil dipatahkan
oleh sahabat-sahabat yang teruji kesejatian motivasinya.

RENUNGKAN :
Mempunyai satu sahabat sejati lebih berharga dari seribu teman yang mementingkan diri sendiri.
Dalam masa kejayaan, teman2 mengenal kita.
Dalam kesengsaraan, kita mengenal teman2 kita.

Minggu, 27 November 2011

JADWAL UTS KELAS 1KA35



Jadwal UTS PTA 2011/2012 UNTUK INPUT 1KA35
HARITANGGALMATA KULIAHWAKTURUANG
Kamis 01/12/11Algoritma dan Pemrograman 1 (*) 3J1307 , J1308
Rabu 07/12/11Peng. Teknologi Sistem Informasi ** 4J1307 , J1308
Kamis 08/12/11Pendidikan Kewarganegaraan 4J1410 , J1411
Senin 12/12/11Bahasa Inggris 1 1J1307 , J1308
Rabu 14/12/11Matematika Dasar 1 3J1307 , J1308
Sabtu 17/12/11Fisika dan Kimia Dasar 1 2J1307 , J1308


Kode
Waktu
Jam
Keterangan
1
I
08.30 – 10.00
Ujian Pagi
Hari : Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Sabtu
2
II
10.30 – 12.00
3
III
13.00 – 14.30
4
IV
15.00 – 16.30

Minggu, 13 November 2011

????


tak selamanya cinta itu dapat bersatu
tak selamanya cinta sejati saling memiliki
tapi jika kamu diberi anugrah untuk memiliki cinta itu
jangan pernah sia-siakan kesempatan indah itu
dan jika suatu saat ada perpisahan
biarkan dia pergi dengan senyum
jangan tahan langkahnya
karena mungkin itu yang terbaik
asal ada keyakinan
asal kamu percaya pada keajaiban
benang itu tidak akan putus,, melainkan abadi untuk selamanya

SINTAKS-SINTAKS PERULANGAN Q-BASIC


a. DO WHILE…..LOOP

Adalah sintaks untuk mengulangi suatu perintah (instruksi) selama While (suatukondisi) memenuhi syarat (bernilai TRUE) dan akan berhenti apabila while tidak lagi memenuhi syarat (bernilai FALSE)
...
b. DO UNTIL….LOOP

Adalah sintaks kebalikan dari DO WHILE. Ia akan mengulangi suatu perintah (instruksi) selama kondisi yang dibandingkan tidak memenuhi syarat (bernilaiFALSE) dan akan berhenti apabila UNTIL (Kondisinya) memenuhi syarat (bernilaiTRUE)

c. WHILE….WEND

Adalah sintaks yang bentuk penulisannya hanya satu dan tidak memiliki perintah Exit untuk memberhentikan proses yang berulang-ulang sebelum berakhir.

Sabtu, 12 November 2011

SEJARAH ANGKA NOL (0)


Angka nol diperkenalkan sebagai bilangan dan sebagai symbol untuk mengisi ruang kosong pertama kali oleh al-Khwarizmi. Nol(0) yang dalam bahasa inggris zero yang dapat diartikan pula empty atau kosong. Sekitar tahun 300 SM orang babilonia telah memulai penggunaan dua buah garis miring( // ) untuk menunjukkan sebuah tempat kosong, sebuah kolom kosong pada Abakus. Simbol ini memudahkan seseorang untuk menentukan letak sebuah symbol. Angka nol sangat berguna dan merupakan simbol yang menggambarkan sebuah tempat kosong dalam Abakus, sebuah kolom dengan batu-batu yang ditempatkan di dasar. Kegunaannya hanya untuk memastikan bahwa butiran-butiran tersebut berada di tempat yang tepat, angka nol tidak memiliki nilai numeric tersendiri. 
Angka nol berbenturan dengan salah satu prinsip utama filsafat barat, sebuah dictum yang akar-akarnya terhujam dalam filsafat angka Phythagoras dan nilai pentingnya tumbuh dari paradoks Zeno. seluruh cosmos Yunani didirikan di atas pilar: tak ada kekosongan. Kosmos Yunani yang diciptakan oleh Phytagoras, Aristoteles dan Ptolemeus masih lama bertahan himpunanelah keruntuhan peradaban Yunani. Dalam kosmos ini tak ada ketiadaaan. Oleh karena itu, hampir sepanjang dua milinium orang-orang barat tak bersedia menerima angka nol. Konsekuensinya sungguh menakutkan. Ketiadaan angka nol menghambat perkembangan matematika, menghalangi inovasi sains dan yang lebih berbahaya, mengacaukan sistem penanggalan.

PENGENALAN DATABASE


1.      Database : merupakan kumpulan dari data yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya, tersimpan pada hardware komputer dan digunakan software untuk memanipulasinya. Database merupakan kumpulan dari beberapa file.

2.      File : terdiri dari record-record yang menggambarkan satu kesatuan data yang sejenis.

3.      Record : kumpulan dari beberapa field.

4.      Field : menggambarkan suatu atribut yang menunjukkan suatu item dari data.

JENIS FILE PADA DOS


JENIS FILE
KETERANGAN
        ASM
File dari program berbahasa ASSEMBLER
        BAK
File cadangan (back up
        BAS
File dari program berbahasa BASIC
        BAT
File dari program Batch
        COM
File dari instruksi eksternal DOS
        COB
File dari program berbahasa COBOL
        EXE
File yang dapat dijalankan secara langsung dari prompt DOS
        PAS
File dari program berbahasa PASCAL
        $$$
File yang tidak dapat dibaca/rusak
        WKS
File dari program LOTUS
        DBF
File dari program dBase
        FRM
File dalam program dBase yang berisi judul report, judul kolom dan lainnya
        NDX
File dalam program dBase yang berisi data dalam susunan index
        MEM
File dalam program dBase yang berisi konstanta atau variabel yang digunakan 

PENGERTIAN BATCH FILE


Batch file adalah file dengan ekstensi BAT yang berisi kumpulan perintah-perintah DOS yang disimpan pada file teks.

KONDISI Q-BASIC


·         GOTO : fungsinya untuk melompatkan proses eksekusi ke suatu baris yang diberi nomor baris atau label tanpa harus mentest suatu kondisi, sehingga sering disebut dengan statement kendali tak bersyarat. Baris yang dituju untuk dieksekusi kemudian ditandai dengan nomor baris atau label.
·         IF : fugsinya untuk pengecekkan biasa yang dilakukan pada suatu kondisi yang sudah terpenuhi atau tidak terpenuhi atau bisa juga disebut IF bertingkat.
·         IF…THEN : fungsinya untuk pemrosesan yang berlaku hanya pada kondisi yang benar. Jika kondisi salah maka tidak akan ada pemrosesan selanjutnya.
·         IF…THEN…ELSE : sebuah kondisi yang dicek bila ada yang tidak terpenuhi.
·         IIF (if bertingkat) : kondisi yang jika salah satu kondisi terpenuhi atau tidak terpenuhi namun di cek kembali dengan kondisi yang berbeda .
·         Case : fungsinya untuk penyederhanakan dari if bertingkat namun perbedaannya terletak pada kondisi, pada case jika kondisi telah tersaring pada case awal sebagian besar penggunaan case untuk satu variabel .